Thursday, March 2, 2017

Ada apa sih di karimun Jawa


Karimun jawa, maldivenya Indonesia
Karimun jawa adalah sebuah kupulauan yang terletak di dekat Kabupaten Jepara, Jawa tengah. Terkenal karena Pulaunya yang Bersih  dan alami, dan mempunyai banyak terumbu karang yang indah.

Pemandangan Sunset di Karimun jawa MasyaAllah, Indah sekali… kamu harus mengambil cuti akhir bulan ini untuk liburan kesana, tapi jangan bilang saya yang ngajak ya, hehe…

Lokasi


Peta karimun Jawa
Kalau dilihat dari peta, Kepulauan Karimun Jawa terletak disebelah atasnya pulau jawa. Transport kesana ada 2 cara, yaitu lewat jalur Laut dan bisa juga lewat udara.
Lewat laut kamu bisa naik kapal ferry dari Pelabuhan Jepara, atau kalau mau cepat bisa juga naik penerbangan dari bandara Ahmad Yani Semarang.

Transportasi


Kapal bahari Express Karimun jawa
Untuk menuju ke Karimun Jawa kamu harus lewat Semarang. Setelah itu baru nyambung ke Jepara kalau lewat kapal, atau langsung pesan tiket penerbangan ke Karimun Jawa dari bandara juga bisa.
Kalau mau lewat darat, dari semarang masih harus naik Bus jurusan jepara, atau kalau mau gampang bisa naik kendaraan travel yang langsung mengantarkan kamu ke pelabuhan kartini.

Kendaraan travel ini bisa kamu jumpai di daerah pintu keluar bandara. Taripnya +- 50rb sekali jalan. Kalau naik bus lebih murah, hanya sekitar 20rb.
Kalau kamu sudah sampai di Pelabuhan Kartini Jepara, ada 2 macam kapal ferry yang bisa kamu pilih untuk mengantarkan kamu ke Karimun Jawa. 1. Kapal KM Muria, harga tiketnya +- 60rb sekali jalan. Perjalanan dari pelabuhan kartini ke Karimun jawa bisa ditempuh sekitar 6 jam.

Pilihan kedua yaitu Kapal Bahari Ekspress, harga tiketnya lebih mahal, +- 120rb sekali jalan, tapi lebih cepat sampainya. Perjalanan Jepara – Karimun bisa ditempuh hanya +- 2.5 jam saja. Kalau ada dana lebih mending pilih yang Ekspress saja, ya nggak??..

Akomodasi

Kalau dah sampai di Karimun, banyak pilihan akomodasi, dari Hotel, penginapan, homestay, dan banyak juga lho rumah-rumah warga yang disewakan untuk para pelancong yang ingin menginap. Kabarnya ada juga penginapan diatas laut, tapi saya sendiri belum pernah lihat, hehe…

Tarip penginapannya paling murah +- 100rb, tergantung fasilitas. Yang kelas hotel tentu saja lebih mahal. Dan yang perlu kamu ingat, listrik di Karimun hanya tersedia malam hari saja, jam 6 sore sampai jam 6 pagi. Jadi berhematlah dalam memakai HP ataupun gadget lainnya, bisa-2 kehabisa batre gak bisa ngecas.

Aktifitas yang bisa kita lakukan :

1.    Snorkeling

Karimun jawa terkenal oleh Pantainya yang bersih dan Alami, serta terumbu karangnya yang beragam, kalau kamu dah sampai dikarimun kamu harus menyempatkan diri Snorkeling ke spot-spot yang terkenal memiliki keindahan terumbu karang, seperti Pulau menjangan besar, pulau cemara, pulau gosong, dan pulau ujung gelam.

2.    Mancing

Kamu juga bisa mincing di karimun, walaupun tidak umum. Karena biasanya wisatawan yang ke Karimun hanya ingin menikmati alamnya saja, misalnya hanya jalan-jalan dipantai dan snorkeling.
Lokasi pemancingannya di spot yang namanya Legon Lele. Kalau dari pulau Bagan Timur, kamu masih harus naik motor +- 15 menit ke lokasi ini.
Selain Legon lele masih ada beberapa spot mincing yang terkenal dan banyak pengunjungnya, kamu bisa Tanya-tanya pada penduduk lokal dimana area mancing yang oke.

3.    Foto-foto

Kurang lengkap kiranya wisata tanpa dokumentasi, di Karimun banyak sekali area foto-foto yang Indah, selain pantai kamu bisa berfoto di Hutan Mangrove, di Bukit Love, ataupun berfoto sambil menikmati sunset di pantai Ujung gelam.
Oiya jangan lupa juga untuk mengunjungi pulau gosong, yaitu pulau kecil yang terbentuk dari pasang surut air laut. Sangat indah lho.. serasa di Maladewa, hehe…

4.    Bakar Ikan

Pada malam hari kita bisa berkumpul di alun-alun dan membakar Ikan hasil pancingan kita, hehe.. kalau gak bawa ikan, para nelayan disini jugasudah menyiapkan ikan untuk kita, tinggal dibakar dan disantap. Beress…
Oiya jangan membayangkan alun-alun disini dengan alun-alun dikotamu ya… disini alun-alun hanyalah sebuah lapangan kecil ditengah pulau, sangat sederhana.

5.    Berenang bersama Hiu

Bagi kamu yang pemberani, kamu bleh menantang ikan hiu untuk balapan renang. Yang kalah dimakan yang menang, hehe…
Bercanda, di Karimun jawa ada sebuah penangkaran ikan hiu, kamu bisa lihat-2 dan berfoto kalau mau, hiunya jinak kok kalau kenyang, kalau lapar gak tau deh, hehe..

Tidak akan cukup waktu seminggu untuk menikmati keindahan alam Karimun jawa, apalagi kalau kamu ikut travel, paling hanya diberikan waktu 3 hari dan 2 malam. Kuraaanngg……

Tips:

-    Sebaiknya pergi rombongan dan dengan travel, supaya lebih hemat.
-    Cari tahu jadwal kapal dari pelabuhan jepara ke Karimun jawa, karena ada beberapa kapal yang berangkatnya jam 6:30 pagi, jadi kamu sudah harus ada dilokasi jam 5 pagi untuk beli tiket dll.
-    Jangan ke karimun waktu musim hujan dan Ombak tinggi, karena banyak pelayaran dan kegiatan yang ditunda atau dibatalkan.
-    Banyaklah bertanya dan berbincang dengan warga lokal, kamu sedang di negeri antah berantah saat ini, banyaklah berteman supaya mendapat lebih banyak informasi , lebih penting lagi bisa menolongmu kalau ada apa-apa.
-    Best Tips: singkirkan semua Gadgetmu, dan nikmati alam kebebasan sebebas bebasnya…

Saturday, February 25, 2017

Mengapa harus beralih ke Bank Syariah

mengapa harus ke Bank Syariah

Hai Saudaraku, dimanakah kamu menyimpan uang / tabunganmu? Di Bank konvensional atau di Bank Syariah?
 Jika kamu menyimpannya di Bank Syariah, maka InsyaAllah hartamu aman, tapi jika kemu menyimpan di Bank konvensional, maka dengarkan kata-kataku ini, Pindahkan segera sebelum Hilang keberkahannya. Kok bisa? Simak keterangan dibawah ini:

1.    Bank konvensional hukumnya Haram

Kenapa bisa Haram? Karena menjalankan praktek riba.
Coba kalau kamu menabung disitu pastilah mendapatkan bunga kan? Padahal Bunga adalah riba.

Kalau kamu pinjam uang pastilah kena bunga juga kan? Padahal bunga adalah riba.
Padahal kita semua tahu, penghasilan utama Bank konvensional adalah dari bunga uang yang mereka pinjamkan, semua peralatan, gaji pegawai, semua fasilitas dibiayai oleh keuntungan dari bunga ini.

Jadi pendeknya, selain harus menghindari menabung dan meminjam uang di Bank konvensional, sebaiknya juga jangan bekerja disana.

2.    Hilang keberkahan harta karena sudah tercampur dengan Riba.

Kenapa bisa hilang keberkahan harta yang kita simpan di bank konvensional?
Tentu saja, karena sudah tercampur dengan bunga bank (riba). Simaklah Ayat Al-Qur’an dibawah ini:

Allah memusnahkan Riba dan menyuburkan sedekah. (QS. Al-Baqoroh: 276)

Menurut tafsir para ulama, adalah keberkahan harta akan dimusnahkan oleh Allah. Jadi bagaimana sekarang, masih menganggap menyimpan uang di bank konvensional tidak apa-apa?
Lihatlah alas an ketiga dibawah ini:

3.    Allah dan Rasulnya akan memerangi kamu

Alasan inilah yang paling berat jika dilanggar:

Maka ketahuilah, bahwa Allah dan Rasul-Nya akan memerangimu. (QS. Al-Baqoroh: 279)

Kalau Allah dan Rasulnya sudah mengumumkan perang kepada kita, maka siapakah yang bisa menolong? Hanya karena harta yang tidak seberapa kita menjadikan diri kita musuh dari Allah.
Naudzubillahi min Dzalik..

Walau begitu kita tetap boleh memanfaatkan sedikit jasanya, misalnya untuk menerima transferan gaji, Dll. Tapi harus dibatasi supaya interaksi sedikit mungkin, dan kalau ada alternative lainnya (bank Syariah) maka lebih baik memanfaatkan Bank Syariah untuk urusan keuangan kita.

Marilah kita bersikap hari-hati dalam bertindak supaya terpelihara agama kita dan memudahkan urusan kita kelak di hari kiamat.

Allahu Alam…
Referensi: Youtube searching: “Khalid basalamah riba”

Friday, February 24, 2017

Jangan sampai kamu menyesal tertipu oleh Biro Travel dan Umroh abal-abal, Lakukan teknik Selection-Hack berikut ini

selection Hack

Pagi itu saya lewat didepan sebuah ruko yang saya tahu adalah sebuah agen Travel dan Umroh, ada yang lain dari biasanya, disekeliling pagarnya terdapat garis polisi. Lho ada apa ini? Tanya saya dalam hati. Tapi saya terus saja karena sembari lewat ketempat kerja.

Malamnya barulah jelas ceritanya, setelah habis maghrib di masjid bapak-bapak pada cerita bahwa pemilik Agen Travel dan Umroh tersebut ditangkap polisi karena terbukti menipu 38 orang yang ingin berangkat umroh.

Salah satu korbannya ternyata saudara sendiri, namanya pak Sangkut. Waduh, kok bisa sih tertipu. Yang lebih nekat lagi kok bisa pemilik Agen Travel dan umroh tersebut menipu orang yang notabene adalah tetangganya sendiri, Yah begitulah saat ini memang lagi marak hal yang beginian. Sudah banyak kasus terjadi yang akhirnya membuat kita menjadi semakin waspada.

Memilih dengan Cerdas

Kalau kamu ingin berangkat Liburan atau Umroh dalam waktu dekat, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyiapkan uangnya, ( yaiya lah, hehe…) dan tentu saja memilih agen Travel dan Umroh yang bisa dipercaya.

Yang kedua ini memang agak riskan, kenal pemilik agennya tidak jaminan, terbukti dengan kasus saudara saya diatas. Terus apa lagi yang bisa kita lakukan?
Jangan khawatir, untuk mencegah hal diatas terjadi kepada orang lain, saya sudah merumuskan Teknik Selection-Hack yang bisa kamu lakukan untuk memilih Agen Travel dan Umroh untuk perjalananmu mendatang.

1.    Dimiliki oleh selebritas atau Lembaga pendidikan.

daqu Travel - Yusuf Mansur

Kalau mau aman, carilah Travel yang pemiliknya adalah seorang selebritis. Logis kan? Gak bakalan dia menipu, buat apa? Toh uangnya sudah banyak dan dia tidak akan membahayakan karirnya sebagai artis. Tapi saya gak tau kalau ada artis yang juga memiliki agen travel, hehe…

Alternative lainnya, carilah Travel yang pemiliknya adalah sebuah lembaga pendidikan yang bonafid / terkenal. Sebagai contoh: DAQU TRAVEL. Dimiliki oleh lembaga pendidikan Darul Quran yang dipimpin oleh Ustadz Yusuf Mansur. Atau juga MQTRAVEL yang dimiliki oleh lembaga pendidikan Darut Tauhid pimpinan Aa’ Gym. Ini juga logis, seorang ustadz gak bakalan berbuat Hal yang merusak namanya sendiri.
Gak harus Daqu atau MQ Travel juga, ditiap kota pastilah ada Ustadz atau lembaga pendidikan Islam yang juga mempunyai Agen Travel dan umroh, carilah info pada teman atau kerabat dekat, biasanya ada yang tau.

2.    Cek umur Agen Tersebut.

profil agen tour dan travel

Tanyakan sejak kapan Agen tersebut beroperasi. Jangan takut dianggap gak sopan, karena ini menyangkut Uang yang besar. Salah pilih bisa berabe.
Pilihlah yang sudah beroperasi minimal 2 tahun. Lebih lama lebih bagus, karena sudah berpengalaman dalam mengurus semua keperluan pelanggannya, biasanya agen yang sudah pengalaman juga memberikan pelayanan extra sebagai bentuk service, seperti halnya kepengurusan visa, paspor, dan juga bonus lainnya.

Cek juga profil lainnya, sebagai bahan pertimbangan.

3.    Cek Facebook Page


facebook profile
Dari beberapa agen yang kita survey tanyakan alamat facebooknya, dan cek status / postingannya. Biasanya dalam tiap-tiap sesi perjalanan, pemandunya akan posting status perjalanan Dll di halaman resmi facebook agen tersebut. Dari sini kamu bisa bandingkan mana yang lebih bagus dan rapi dalam mengatur jadwal perjalannya, kualitas hotelnya, Dll.

Selain facebook page, saat ini tiap-tiap sesi perjalanan banyak juga yang membuat WA group khusus anggota yang berangkat dan juga keluarga dirumah. Tanyakan kepada Agen travel yang kita survey mengenai hal ini.

WA Group memungkinkan keluarga memantau proses perjalanan dan Ibadah yang sedang kita lakukan, dan membantu bila terjadi hal-hal yang tidak terduga.
Dari sini biasanya sudah ketahuan mana Agen yang bisa dipercaya, dan mana yang abal-abal. Segera singkirkan Agen yang menurut kamu meragukan. Dan dari pilihan yang tersisa, lakukan final test berikut ini:

4.    Cek harga dan benefit paket yang ditawarkan

paket umroh 2017

Terakhir yang harus kita pertimbangkan adalah masalah Harga. Jangan dibalik ya.. karena biasanya yang kena tipu adalah yang mencari harga paling murah, alih-alih untung malah buntung. Dan jangan tergiur hanya karena resepsionisnya cantik, hehe…

Masing-masing agen travel tentunya mempunyai nilai plus dan minus, pilihlah yang paling sesuai dengan kebutuhanmu. Dan pastikan bahwa kamu bisa mendapatkan benefit yang ditawarkan, misalnya kalau kamu berangkat dua atau tiga orang, biasanya bisa mendapatkan potongan harga. Dan potongan harga ini akan berbeda dari masing-masing agen travel.

Pilihlah yang menurut kamu paling masuk akal. Karena kalau potongannya / diskonnya gak masuk akal juga jadi mencurigakan, ya nggak??

Kesimpulan

Kesimpulannya sikap waspada tentu saja lebih baik, tapi jangan pula berlebihan. Karena kalau berlebihan nanti ujung-ujungnya prasangka. Ini juga tidak baik. Dan satu lagi yang paling penting adalah KESEHATAN.
Jaga kesehatan sebelum berangkat liburan / Umroh, karena selama perjalanan nanti kita tentu gak ingin membebani orang lain dengan masalah kita, dan jangan pula ada biaya tambahan karena hal-hal yang tidak diinginkan.
Semoga selamat pergi dan pulangnya, dan juga diterima ibadahnya.. Amiinn…